Selasa, 24 November 2020 UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi  (UPT TIK) Politeknik Negeri Semarang menyelenggarakan workshop keamanan sistem informasi dan backup data secara online melalui media zoom yang diikuti oleh seluruh Tim UPT TIK, mulai dari Kepala, Sekretaris, dan staft UPT TIK.  Dalam workshop ini mengundang pembicara dari tim Datacomm Cloud Business, PT Datacomm Diangraha.

Acara diawali dengan Sambutan oleh oleh Bapak Nugroho Joko Usito, S.Kom., M.Kom sebagai PIC Kegiatan sekaligus Sekretaris UPT TIK, kemudian dilanjutkan sambutan dan pembukaan acara oleh Bapak Mardiyono, S.Kom., M. Sc. sebagai Kepala UPT TIK.

Dalam masa pandemi Cofid-19 sekarang ini, maka UPT TIK menjadi tumpuan dalam melaksanakan pengelolaan lembaga, khususnya dalam pengelolaan / pelaksanaan kegiatan pembelajaran secara daring. oleh sebab itu, maka UPT TIK terus berupaya untuk dapat mempersiapkan suatu sarana dan prasarana guna menunjang tuntutan tersebut, dan tidak hanya itu, UPT TIK juga harus dapat menjaga dan memastikan bahwa sarana dan prasarana yang digunakan tersebut dalam kondisi yang aman, baik keamanan jaringan, Server, ataupun sistem informasinya. 

Acara inti dimulai dengan paparan tentang keamanan sistem dan data oleh pembicara utama, yaitu bapak Sutedjo Tjahyadi (Managing Director, Datacomm Cloud Business, PT Datacomm Diangraha) dan dilanjutkan dengan sesi diskusi / tanya jawab antara pembica, tim UPT TIK, dan tim dari Datacomm.

(ATM)

Pengumuman

Kontak Kami

Gedung Kerjasama Lantai 2
Politeknik Negeri Semarang
Jl. Prof. H. Soedarto, S.H. Tembalang,
Semarang 50275
Telp. 024-7473417, 024-7499585, 024-7499586
(ext. 117)

Jam Operasional

Senin - Kamis: 
Buka        : 07.30 - 16.00 WIB
Istirahat   : 12.00 - 13.00 WIB
Jum'at: 
Buka        : 07.30 - 16.30 WIB
Istirahat   : 11.30 - 13.00 WIB

Sosial Media