Dalam rangka memenuhi kebutuhan kualitas pendidikan berkelas Internasional, maka Politeknik Negeri Semarang (POLINES) mengadakan kegiatan Workshop Penyusunan Borang guna Akreditasi Internasional Program Studi (Prodi) yang ada di Politeknik Negeri Semarang. 

Workshop yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 25 November 2023 di The Wujil, Unggaran diikuti oleh para Pimpinan, Ketua Jurusan, Ketua Program Studi, UPA TIK, dan UPA Perpustakaan.

Pembicara / nara sumber yang hadir untuk menyampaikan materi workshop adalah:

  1. Prof. Dr. Harjum Muharam, S.E., M.E., CWM, dari FEB UNDIP, menjelaskan AKREDITASI INTERNASIONAL: PETA JALAN
  2. Reggie Surya, Ph.D. menjelaskan terkait International Accreditation Overview:HEEACT
  3. Ir. Berlian Kushari, S.T., M.Eng., IPM, ASEAN Eng. dari terkait Indonesian Accreditation Board for Engineering Education (IABEE), menjelaskan terkait International-level accreditation for engineering and computing study programs in Indonesia
  4.  Dari FEB UNDIP, menjelaskan terkait Praktek International Undergraduate Program (IUP)

 Dengan mengikuti workshop ini, diharapkan setiap Program Studi mampu menyusun Borang Akreditasi Internasional, sehingga menjadi kelayakan untuk proses Akreditasi Internasional. 

POLINES mempuyai target 2 (dua) Prodi Terakreditasi Internasional, dimana saat ini POLINES sudah mempunyai 1 (satu) Prodi yang Terakreditasi Internasional, yaitu Prodi Komputerisasi  Akuntansi.

Selanjutnya manajemen menargetkan Prodi-prosi yang  lain untuk segera menyusun dan mengusulkan Akreditasi Internasional. Salah satu Prodi yang menjadi target Terakreditasi Internasional berikutnya adalah Prodi Manajemen Bisnis Internasional.

Disisi lain, Unit Penunjang Akademik Teknologi Informasi dan Komunikasi (UPA TIK) yang merupakan Unit Pendukung, dituntut juga untuk berperan aktif dalam mensukseskan pencapaian Akreditasi Internsional pada setiap Prodi yang ada di POLINES.

 

Pengumuman

Kontak Kami

Gedung Kerjasama Lantai 2
Politeknik Negeri Semarang
Jl. Prof. H. Soedarto, S.H. Tembalang,
Semarang 50275
Telp. 024-7473417, 024-7499585, 024-7499586
(ext. 117)

Jam Operasional

Senin - Kamis: 
Buka        : 07.30 - 16.00 WIB
Istirahat   : 12.00 - 13.00 WIB
Jum'at: 
Buka        : 07.30 - 16.30 WIB
Istirahat   : 11.30 - 13.00 WIB

Sosial Media